PRLS dalam Angka
Adapun bentuk kerja sama yang kami miliki adalah kerja sama rujukan sampel dan atau rujukan pasien, in-hospital lab partnership, kerja sama dengan perusahaan farmasi/komunitas advokasi pasien, dan layanan bioinformatika.
Prodia telah bermitra dengan lebih dari 1.300 penyedia layanan kesehatan di seluruh Indonesia.
02Prodia memiliki 263 outlet yang tersebar di 128 kota dan 34 provinsi di Indonesia. Luasnya cakupan layanan Prodia memudahkan pelanggan untuk bermitra dengan kami dalam merujuk pemeriksaan laboratorium (data per 27 September 2021).
03Prodia memiliki 800+ jenis pemeriksaan termasuk pemeriksaan genomik dan tes estoterik lainnya yang dibutuhkan oleh seluruh penyedia layanan kesehatan.
Skema Kerja Sama Rujukan Sampel dan Pasien
Kelengkapan pemeriksaan yang dimiliki Prodia dapat memudahkan serta melengkapi jenis pemeriksaan laboratorium yang dibutuhkan oleh mitra yang bekerja sama dengan Prodia. Dalam layanan rujukan, kami menyediakan jasa layanan pick up sampel tanpa dikenakan biaya dan kurir yang handal dan terpercaya dalam menangani sampel dari mitra Prodia.
Skema In-Hospital Lab and Partnership
Saat ini, rumah sakit menghadapi tantangan dalam mengatur efisiensi biaya. Tantangan juga dihadapi dalam mengelola lab rumah sakit. Dengan pengalaman yang Prodia miliki, kami hadir untuk memberikan nilai tambah pada rumah sakit dalam mengelola laboratorium. Kami dapat menyediakan sumber daya manusia, operasi, hingga peralatan sebagai skema dari kerja sama ini.
Skema Kemitraan dengan Industri Farmasi atau Komunitas Advokasi Pasien
Kerja sama dengan industri farmasi menjadi salah satu bagian dari pengembangan bisnis kami sebagai bentuk kepedulian kami untuk menunjang personalized medicine khusus pasien-pasien kanker, oleh karena itu kami sangat terbuka kepada seluruh perusahaan farmasi yang ingin bekerja sama dengan kami. Selain industri farmasi, kami pun membuka kolaborasi dengan komunitas advokasi pasien.
Benefit dan Extras
Dukungan Digital
Hasil Online
Dalam memenuhi kebutuhan pelanggan dan perkembangan era digitalisasi yang sangat cepat, Prodia menyediakan website khusus untuk Mitra dalam mengakses hasil laboratorium dengan cepat dan mudah melalui Hasil Online Prodia.
IT Interoperability
Pada era digitalisasi, Prodia sangat terbuka untuk berkolaborasi antar IT yang dapat bersinergi untuk melengkapi kebutuhan kecepatan dalam order pemeriksaan serta penerimaan hasil sebagai upaya peningkatan pelayanan rumah sakit.
Diskusi Ilmiah dan Kolaborasi Aktivitas Pemasaran
Round Table Discussion
Kegiatan diskusi rutin khusus untuk mitra Prodia. Kami fasilitasi kegiatan ilmiahuntuk saling berbagi pengetahuan dan pengalaman mengenai berbagai topik pemeriksaan laboratorium.
Dukungan PRLS pada Organisasi Profesi
Prodia sangat mendukung kegiatan yang diadakan oleh organisasi profesi seperti Patelki, PERSI, dan lainnya. Dukungan dapat berupa support pembicara, ruang virtual, gimmick, dan door prize voucher pemeriksaan.
- Real-Time Portal
Akses real-time ke hasil pemeriksaan, status sampel, dan informasi tarif layanan melalui portal yang mudah digunakan. Sistem ini mendukung pengelolaan laboratorium yang lebih efisien dan transparan, serta memudahkan transaksi dan administrasi online. - Layanan Pick Up Sampel 24 Jam dengan Box Cerba
Memastikan pengambilan sampel yang cepat dan aman. Box cerba menjaga kualitas sampel selama pengiriman dan menjamin hasil yang akurat. - Proses Efisien dan Terintegrasi
Proses dirancang untuk efisiensi operasional, mulai dari pengambilan sampel hingga pelaporan hasil, dengan pendekatan paperless yang mendukung prinsip ESG (environmental, social, and governance). - Jaminan Pengelolaan Sampel yang Aman
Dengan SDM profesional, Prodia memastikan setiap sampel diterima dan diproses sesuai standar tertinggi untuk memberikan hasil pemeriksaan yang dapat diandalkan. - Kolaborasi dengan Laboratorium Internasional
Prodia bekerja sama dengan laboratorium internasional, seperti Quest Lab, untuk menyediakan pemeriksaan yang advanced dan mengikuti standar global.